Hal-hal yang Harus Diperhatikan Ketika Mencari Pengasuh Anak

by bkrismawan

Bagi banyak pasangan yang bekerja, menemukan pengasuh anak yang tepat bukanlah hal sepele. Ada begitu banyak pertimbangan karena maklum saja ini merupakan kondisi serius untuk bisa mempercayai orang baru yang akan mengasuh putra-putri tercinta selama ditinggal beraktivitas.

Untuk mendapatkan pengasuh yang tepat untuk si buah hati, cobalah awali dengan mencari pengasuh yang tepat sesuai kebutuhan. Misalnya, dari faktor usia dan pengalaman bekerja. Ada beberapa langkah awal yang dapat dilakukan, seperti menanyakan kepada teman, keluarga, atau sesama orangtua murid di sekolah, teman, atau keluarga. Biasanya, mereka bisa merekomendasikan seorang pengasuh melalui lembaga penyedia tenaga pengasuh maupun penyalur perorangan.

Dari mana pun mendapatkan calon pengasuh anak, Anda perlu bersikap lebih selektif karena kemampuan tiap pengasuh berbeda-beda. Di sinilah Anda perlu lebih selektif menemukan yang lembaga atau penyalur perorangan yang tepercaya dan banyak direkomendasikan.

Setelah beberapa kandidat pengasuh telah masuk dalam daftar seleksi, saatnya Anda melakukan wawancara untuk mengetahui lebih detail seputar tugas yang pernah dilakukannya. Siapkan daftar pertanyaan standar dan spesifik untuk mengetahui dengan cermat apakah dia paling tepat untuk mengasuh anak Anda.

Contoh pertanyaan standar yang diajukan antara lain, “Bagaimana pengalaman Anda sebagai pengasuh anak sebelumnya?” atau  ”Apa aktivitas yang suka Anda lakukan dengan anak seusia anak saya?”

Jika akhirnya sudah menemukan calon pengasuh, pastikan kepada lembaga penyalur maupun penyalur perorangan untuk bisa memberikan “garansi” dalam waktu yang disepakati. Garansi itu berupa kewajiban mereka menemukan pengganti pengasuh jika yang baru bekerja di rumah Anda tidak sesuai kriteria dan dianggap tidak dapat bekerja.

Buat kesepakatan

Umumnya, seorang pengasuh bertanggung jawab atas semua kebutuhan buah hati Anda. Laman Baby Centre menyebutkan, tugas utama pengasuh anak memastikan putra-putri Anda selalu menyantap makanan bergizi seimbang dan melakukan banyak kegiatan untuk menstimulasi tumbuh kembangnya, dan mengerjakan semua tugasnya dengan tulus.

Untuk itu, Anda juga dapat membuat kesepakatan tertulis seputar tanggung jawab pengasuh anak, berisi hak dan kewajiban lebih detail. Beberapa poin penting yang bisa dicantumkan antara lain, tanggung jawab merawat anak; hak cuti, hari libur, dan jumlah hari kerja; jadwal harian; kedisiplinan; dan aturan di rumah.

Namun, yang perlu diingat, perlakukan sang pengasuh buah hati layaknya anggota keluarga sendiri. Jika mendapat perlakuan yang baik, niscaya sang pengasuh merasa dihargai dan mengasuh buah hati dengan lebih tulus.

Tak dimungkiri, menemukan pengasuh anak yang ideal ibarat menemukan jarum dalam tumpukan jerami. Dibutuhkan kegigihan, proses cukup panjang, menyita tenaga, dan waktu untuk menemukan yang ideal bagi buah hati. Selamat menemukan pengasuh anak yang tepat. [AJG]

Artikel ini terbit di Harian Kompas edisi 29 Juni 2018

Share to

Artikel Menarik Lainnya